Pondok Pesantren Luqmanul Hakim Sigi

Ponpes Luqmanul Hakim Sigi Kedatangan Tamu dari BAZNAS

LQNEWS- Tepat hari Sabtu pagi tanggal 23 Maret 2024 Pondok Pesantren Luqmanul Hakim Sigi kedatangan tamu dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS). Kunjungan ini diterima langsung oleh Bapak Pimpinan Pondok Pesantren Luqmanul Hakim, Al-Ustadz Sahri, S.Pd., M.Pd.I.

Rombongan terdiri dari enam orang, mereka merupakan profesional di bidangnya masing-masing. Mereka datang dengan memberikan edukasi bagi seluruh santri mengenai kesehatan tubuh, kesehatan reproduksi, serta materi hal positif maupun negatif pada masa remaja.

Kegiatan berlangsung seru dengan diiringi pemberian pertanyaan dalam bentuk kertas yang diberikan secara acak kepada santri. Santri tampak bersemangat meskipun dalam keadaan sedang berpuasa.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan santri secara satu persatu. Bagi santri yang memiliki gejala penyakit langsung diberikan obat dan juga diberikan vitamin c yang dapat memperkuat imun tubuh.

Tim BAZNAS juga membagikan paket gizi ramadhan yang berisi makanan ringan dan susu untuk menambah gizi santri. Santri terlihat sumringah dengan pemberian paket dari BAZNAS. Tentu hal ini menjadi kesyukuran bagi seluruh keluarga besar Pondok Pesantren Luqmanul Hakim Sigi.

  • Reporter     : Dzuhri Mubarak
  • Fotografer  : Ahmad Fir Rafiqin
  • Reviewer    : Al-Ustadz Mohammad Salman

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top
MENU
LQ SIGI